Bima – STKIP Taman Siswa Bima (Tamsis) tengah menggalakkan publikasi ilmiah mahasiswa. Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) menjadi salah satu yang fokus pada hal tersebut. Menargetkan mahasiswa lulus dengan jalur artikel ilmiah, Prodi PJKR menggelar kegiatan penguatan tugas akhir artikel untuk mahasiswa.
Ketua Prodi PJKR Tamsis, Dr. Rabwan Satriawan, M.Pd., pada kegiatan tersebut menyampaikan arahan terkait kebijakan tugas akhir artikel mahasiswa. Publikasi ditargetkan pada Sinta 3 sampai 6. Tahapan yang dilaksanakan tanpa melalui seminar proposal. Tetapi dengan uji kelayakan berupa instrumen penelitian dan program latihan untuk penelitian eksperimen.
“Kami berharap mahasiswa yang sedang menyelesaikan tugas akhir agar bisa segera diselesaikan dengan tepat waktu. Agar karyanya bisa dipublish dan dibaca oleh orang banyak. Sehingga bisa bermanfaat untuk skala luas,” ungkapnya.
Untuk wadah publikasi, pihaknya menargetkan lima jurnal submit. Yaitu, . https://altius.ejournal.unsri.ac.id/index.php/altius/user/register (SINTA 3), http://jpoe.stkippasundan.ac.id (SINTA 4), https://jurnal.unsur.ac.id/maenpo (SINTA 4), https://journal.unucirebon.ac.id/index.php/ijpess (SINTA 4), dan https://ejournal.unmus.ac.id/index.php/physical (SINTA 5).
Kegiatan ilmiah tersebut juga dihadiri Ketua STKIP Taman Siswa Bima Dr. H. Ibnu Khaldun Sudirman, M.Si., melalui zoom meeting. Sebagai informasi, Prodi PJKR Tamsis melaksanakan Penguatan Tugas Akhir Artikel bersama Mahasiswa yang memilih penyelesaian Tugas Akhir Artikel, pada Jumat (30/1/2025) di Gedung Beradab. Selain mahasiswa, juga hadir dosen yang ditetapkan sebagai pembimbing skripsi. (Nas)