GLOBEIndonesia.com – Tak terasa Ramadhan begitu cepat waktu berlalu. Masih teringat saat salat Tarawih pertama kita, makan sahur dan berbuka puasa pertama kita. Lalu kita tenggelam dengan kesibukan masing-masing. Juga diisi dengan buka bersama (bukber) dengan beragam kawan dan kolega. Malam-malam yang syahdu, yang dipenuhi lantunan ayat-ayat Al-Quran dari speaker masjid dan mushola itu meninggalkan kita.
Tak bakal terdengar lagi keceriaan anak-anak dan pemuda memainkan musik dan tetabuhan keliling kampung untuk membangunkan orang agar bisa makan sahur. Pun, tak bakal kita jumpai lagi suara serak dari speaker masjid atau mushola yang mengingatkan kita agar segera makan sahur.
Ya, Ramadhan yang penuh rahmat dan berkah itu telah meninggalkan kita. Ramadhan akan kembali setahun lagi. Kita berdoa, semoga masih dipertemukan dengan Ramadhan tahun depan. Belum puas dan menyesal kiranya, karena ibadah kita belum seberapa di Ramadhan tahun ini.
Tiada gading yang tak retak. Tiada manusia tanpa kesalahan dan lupa. Karena itu, jika selama perjalanan kami Segenap Pimpinan Redaksi dan Awak Media GLOBEIndonesia.com www.globeindonesia.com , selalu menemani para pembaca bila ada kesalahan, baik yang kami sengaja maupun yang tidak di sengaja, kami Segenap Pimpinan Redaksi dan Awak Media GLOBEIndonesia.com, di hari yang fitri ini, kami mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442H/2021M, Maaf Lahir Bathin.
Jakarta, 11 Mei 2021
TTD
Qusyairi Sumbermanggis
Pimpinan Redaksi