Bima, Sarangge Baca Bima menggelar Kegiatan Pengumuman dan Pembagian Hadiah Lomba Menulis Surat Remaja untuk Bapak Presiden Ke-7 Republik Indonesia, di Gedung Beradab STKIP Taman Siswa Bima. Rabu, (30/10/2024)
Lomba ini merupakan Rangkaian Kegiatan Sarangge Baca Bima dari Dana bantuan Pemerintah Tahun 2024. Peserta terdiri dari Perwakilan Sekolah SMA/SM/MA dan SPM Bima Dompu. Jumlah Naskah Surat remaja Yang Terkumpul berjumlah 96 Naskah, sesuai dengan 96 Tahun Hari Sumpah Pemuda Tahun 2024. Sebelum pelaksanaan Penguman Peserta yang Juara, terlebih dahulu di isi dengan Pembawan Puisi, baik itu dari Dewan Juri, mahasiswa serta Puisi dari peserta itu sendiri.
Motivasi Pendidikan Oleh Dr. H. Ibnu Khaldun Sudirman, M.Si Ketua STKIP Taman Siswa Bima tentang “Motivasi Pendidikan Peradaban Dengan Pemuda Sebagai Titik Simpul Pembangunan SDM Indonesia Unggul”,
Kemudian juga dilanjutkan dengan Sosialisasi Pilkada 2024 oleh ketua KPU Kabupaten Bima Bapak Ady Supryadin, S.Pd.I tentang “Pemilih Milenial dan Masa Depan Daerah”.
Sementara Sekolah yang ikut terlibat dalam kegiatan ini terdiri dari 14 Sekolah Bima dan Dompu, dengan Nominasi Juara Pertama di Raih Oleh Azzahra Salsabila dari SMKN 1 Palibelo, Juara 2 Putri Salwan Dari SMAN 1 Bolo, juara 3 Sidratul Muntaha dari SMAN 1 Bolo, sementara harapan satu Nur Asni Yad’uulah dari SMKN 1 Palibelo, Harapan 2 Muh Ra’if Khalish dari SMAN 1 Bolo dan Harapan 3 atas Nama Safira Putri Wulandari SMAN 3 Dompu.
Direktur Sarangge Baca Bima Dipati Melaju berasal dari Laju ini, “dengan adanya kegiatan seperti lomba menulis surat remaja ini dapat menjadi langkah awal bagi para peserta untuk lebih mengasah kemampuan dalam menghadapi perkembangan era 4.0 dan Indonesia emas 2024. Untuk para pemenang agar lebih mempertahankan serta meningkatkan lagi potensi yang di miliki dan jangan cepat merasa puas sebab mempertahankan lebih sulit dari merebut”. Harapnya, saat dihubungi awak media globeindonesia.com
“Hasil tulisan siswa ini Akan dibukukan dan disampaikan Kepada bapak Joko Widodo Presiden Ke-7 Republik Indonesia”. Tutup Dipati direktur Sarangge Baca. (NS)