S__13885444
Kabar Pariwisata

Akhirnya! Situs Sejarah Desa Ngawonggo Sudah Bisa Ditemukan di Google Maps.

KLATEN (08/2023) – Riandika Albari (21), mahasiswa Universitas Diponegoro yang sedang melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Ngawonggo, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten ini berhasil menemukan situs-situs bersejarah dan diunggah ke Google Maps untuk dapat dijadikan destinasi wisata sejarah Desa Ngawonggo.

Desa Ngawonggo, merupakan salah satu desa yang menyimpan banyak sekali sejarah di dalamnya. Salah satunya adalah adanya pesarean atau kompleks pemakaman yang diperkirakan sudah ada pada saat Kerajaan Pajang. Namun, eksistensi mengenai pesarean ini masih kurang. Hal tersebut dapat dilihat dari belum adanya akses publikasi, seperti di Google Maps.

Pendataan situs-situs yang dilakukan oleh mahasiswa KKN Undip, Riandika Albari bertujuan untuk membantu publikasi terkait eksistensi dari adanya situs-situs sejarah yang ada di Desa Ngawonggo. Langkah awal dari publikasi ini adalah mendaftarkan situs tersebut ke Google Maps sehingga, masyarakat luas dapat mengetahui keberadaan dari pesarean tersebut.

“Wah, bagussekali! Disini masih kurang sekali publikasi makam-makamnya mas. Padahal, yang terkubur disana bisa dibilang orang-orang yang punya peran untuk Kabupaten Klaten atau Desa Ngawonggo.” Ucap salah satu warga di Desa Ngawonggo.  

Desa Ngawonggo menyimpan banyak sekali situs-situs bersejarah di dalamnya, tetapi pengelolaan dan publikasi terkait hal tersebut masih sangat kurang. Contohnya adalah adanya makam salah satu penulis Serat Centhini, Pangeran Djunggut Mandurorejo yang dikubur di salah satu makam kuno di Desa Ngawonggo.

Melalui program ini, harapannya eksistensi mengenai situs-situs budaya yang ada di Desa Ngawonggo masih terus dilestarikan sehingga masyarakat Desa Ngawonggo memahami mengenai sejarah Desa Ngawonggo. Selain itu, situs-situs budaya ini dapat dirawat dan dilestarikan sehingga dapat dijadikan destinasi wisata sejarah yang ada di Desa Ngawonggo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *