Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Mbojo Bima Angkatan ke XXXIII tahun Akademik 2020/2021 posko lingkungan ndano na’e kelurahan Ntobo Kota Bima melaksanakan kegiatan Seminar Kesehatan Dan Narkoba dengan Tema Meningkatkan kesadaran masyarakat dalam melawan Covid 19 Dan bahayanya Narkoba bagi kesehatan. Sabtu (8/8/2020)
Kegiatan seminar Kesehatan dan Narkoba di laksanakan di Madrasah Islamiyah (MIS) Ndano na’e. Acara tersebut dihadiri oleh beberapa tokoh yakni Lurah Ntobo, Kepala LPM Ntobo, Ketua karang Taruna dan dosen pembimbing mahasiswa KKN. Hadir juga sebagai narasumber Kepala Dinas Kesehatan, Kepala BNPK kabupaten Bima, Babinsa, Babinkabtimnas.
Setelah melewati beberapa sambutan sekaligus di buka secara resmi oleh Lurah kegiatan seminar kesehatan(Covid 19) dan narkoba langsung di ambil alih oleh Dinas kesehatan.
Di dalam materi kesehatan ia menjelaskan terkait dengan gejala-gejala dari virus covid19 serta tata cara mengatasi penyebaran virus covid 19 misalnya selalu menggunkan masker, cuci tangan pakai sabun dan sering melakukan rutinitas olahraga guna menyegarkan kebugaran serta kesehatan tubuh.
Dan dari pihak BNNK dalam menyampaikan materi mengenai materi yang di sampaikan oleh pihak BNNK Bima menyampaikan terkait jenis-jenis narkoba dari tingkat yg paling rendah, menengah sampai yg paling tinggi.
Ginanjar Gie