Kesbangpol Kabupaten Sukabumi Gencarkan Kegiatan Pendidikan Politik Bagi Pemilih Pemula dan Masyarakat
Kabar Politik

Kesbangpol Kabupaten Sukabumi Gencarkan Kegiatan Pendidikan Politik Bagi Pemilih Pemula dan Masyarakat

 

SUKABUMI- Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang, Pemerintah Kabupaten Sukabumi melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menggelar pendidikan politik kepada pemilih pemula dan masyarakat umum, di Gedung Mapak Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi, Kamis (23/11/2023).

Sekretaris Kesbangpol Kabupaten Sukabumi, Hendra Priatna menerangkan, dengan menggencarkan sosialisasi pendidikan politik ini, diharapkan dapat meningkatkan partisipasi pemilih, terutama dari kalangan generasi muda.

Politik membutuhkan peran pemuda dalam kehidupan bernegara agar berperan aktif sebagai kekuatan moral dalam segala aspek,” ujar Hendra.

Hendra menaambahkan, saat ini merupakan momentum yang sangat tepat untuk menyampaikan kepada masyarakat tentang pentingnya edukasi politik dalam menyukseskan pemilu 2024 mendatang.

“Moment ini selalu kami lakukan, bahkan hari ini terakhir di tahun 2023 ini. Semoga Jampangkulon ini menjadi role model sehingga bisa memberikan motivasi untuk wilayah lainnya di Kabupaten Sukabumi. 

Adapun peserta yang hadir merupakan perwakilan dari sembilan kecamatan yang tergabung di daerah pemilihan (dapil) VI Kabupaten Sukabumi. Kegiatan ini wajib dilaksanakan mengingat pada Bulan Februari 2024, akan digelar Pemilihan Presiden – Wakil Presiden, serta Pemilihan anggota DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi, DPR-RI dan DPD-RI. Pungkasnya. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *